konsep WebServer dengan menggunakan Service IIS (Internet Infomation Services)
Pengertian Web Server
Web server merupakan software yang memberikan layanan data yang berfungsi menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien yang dikenal dengan browser web dan mengirimkan kembali hasilnya dalam bentuk halaman - halaman web yang umumnya berbentuk dokumen HTML.
Web server yang akan dibahas adalah Netscape Enterprise Server, Apache Web Server, dan Internet Information Server.
Web Server IIS
Internet Information Service (IIS) adalah komponen yang dapat digunakan untuk mengelola web, File Transfer Protocol (FTP), Ghoper, dan NNTP. Komponen IIS terdapat pada sistem operasi Windows NT ,Windows 2000, Windows XP, 7 dan Windows Server 2003.
Keunggulan IIS (Internet Information Server) dibandingkan Apache Web Server adalah kemudahan penggunanya karana IIS mengadopsi konsep GUI (Graphical User Interface) untuk melakukan pengaturan-pengaturan dan konfigurasi terhadap sistem. Namun IIS juga memiliki beberapa kelemahan yaitu hanya mendukung sistem operasi yang dibuat oleh Microsoft.
Komponen pendukung IIS antara lain :
- 1. Protocol jaringan TCP/IP.
- 2. Domain Name System (DNS).
- 3. Direkomendasikan untuk menggunakan format NTFS demi keamanan.
- 4. Software untuk membuat situs web, salah satunya Microsoft FrontPage.
Pada pembahasan Internet Information Service ini, yang banyak dibahas adalah Internet Information Service yang terdapat pada Windows 2000 Server dan hanya terbatas pada Files Transfer Protocol (FTP) dan web saja.
Kelebihan dan Kekurangan
1. Lebih kompatibel dengan Windows karena memang IIS adalah keluaran Microsoft
2. Unjuk kerja untuk PHP lebih stabil, handal, dan cepat
3. Adanya kemampuan diagnostik untuk pelacakan kesalahan (bisa dikustomisasi)
4. Untuk platform .NET, user hanya bisa menggunakan IIS
5. Memiliki score tertinggi dari web server lainnya untuk masalah bug
6. Tidak gratis (web server berbayar)
7. Port 80 (Port untuk layanan web) sangat mudah diserang oleh cracker
Keamanan file log juga sangat mudah ditembus sehingga system password pun akan mudah didapatkan
source : https://kelompok4bestss.blogspot.com/
0 Response to "konsep WebServer dengan menggunakan Service IIS (Internet Infomation Services)"
Posting Komentar